Batanghari, koranjambi.com – Dalam rangka memeriahkanHari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 78, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batanghari akan melaksanakan berbagai kegiatan.
Dikatakan Sekda saat dikonfirmasi rekanan media ini diruang kerjanya bahwa Pemkab akan menggelar berbagai kegiatan dari karnaval hingga hiburan rakyat, Jum’at (11/08/2023).
“Kegiatan tersebut akan kita laksanakan pada tanggal 19 Agustus 2023 mendatang, setelah melaksanakan rangkaian kegiatan secara kenegaraan di tanggal 16 dan 17 Agustus nanti,” katanya.
Ia juga mengatakan hiburan rakyat yang akan dilaksanakan pemerintah daerah itu berupa panjat Pinang yang kan dilaksanakan di sekitaran taman bebe’an samping rumah dinas Bupati Batang Hari.
“Nantinya Pemda menyediakan sekitar 45 batang Pinang untuk hiburan rakyat, siapa saja masyarakat Batang Hari boleh mendaftar dari organisasi, masyarakat, mahasiswa dan sebagainya,” kata Sekda.
Untuk diketahui pengambilan formulir pendaftaran di sekretariat baperinda kabupaten Batang Hari dan pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. (nda)