Lima Pekerja PT Kurnia Tunggal Meninggal Dunia, Diduga Keracunan

Lima pekerja PT Kurnia Tunggal Meninggal Dunia, diduga keracunan

Koran Jambi, Didiga keracunan gas, lima orang warga Nipah Panjang meninggal dunia. Kelima orang tersebut merupakan pekerja di pabrik kopra PT Kurnia Tunggal, Minggu, (23/01/2022).

Camat Nipah Panjang Helmi Agustinius mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di Nipah Panjang sekira pukul 17.00 WIB. Saat itu salah seorang dari kelimanya memeriksa kebocoran di bagian dasar tongkang, namun korban tak sadarkan diri diduga keracunan karbon dioksida (CO2).

“Kejadian itu terjadi menjelang magrib. Awalnya ada satu pekerja yang tidak sadarkan diri di bagian lambung kapal itu. Tidak berselang lama, empat pekerja lainnya berusaha memberikan pertolongan. Akan tetapi, mereka juga tidak sadarkan diri,” ujar Helmi.

Baca Juga Pelaku Pembunuhan di Pasar Angso Duo Jambi Tertangkap

Karena hal tersebut, pekerja lainnya yang berada di lokasi melaporkan ke beberapa orang lainnya yang juga berada tidak jauh dari TKP. Lalu, dengan menggunakan peralatan khusus, kelima orang tersebut dievakuasi ke Puskesmas Nipahpanjang untuk mendapatkan pertolongan medis.

Akan tetapi, setibanya di Puskesmas Nipahpanjang dan setelah mendapat perawatan serta dilakukan pemeriksaan medis, kelima korban dinyatakan meninggal dunia. Para korban terlalu banyak menghirup gas beracun yang ada di bagian lambung kapal yang berisikan kopra itu.

“Seluruh korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga. Insyaallah besok akan dimakamkan. Untuk proses selanjutnya masih didalami oleh pihak Kepolisian dan pihak berwajib lainnya,” tambah Helmi.(ris)

sumber jambione.com

JAMBI SERU NEWS NETWORK

Portal Jambi Seru : 1. Sepak Bola / Football - 2. Selebriti / Celebrity - 3. Lirik Lagu / Song Lyrics - 4. Film / Movie - 5. Teknologi / Technology - 6. Batanghari - 7. Merangin - 8. Muaro Jambi - 9. Tungkal  10. Tebo - 11. Kerinci - Sungai Penuh Network : 1. Jambi - 2. Jambi Flash  - 3. Koran Jambi - 4. Angso Duo - 5. Thehok 6. Seru TV

-----