Wabup didampingi Ketua DPRD, Kejaksaan serta Kapolres Tinjau Lokasi Sunat Massal

Koran Jambi, Batanghari- Didampingi Ketua DPRD Batanghari, Kajari, Kapolres, Serta Ketua IWO, Wakil Bupati tinjau langsung kegiatan sunatan massal yang di selenggarakan Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Batanghari.

Proses Khitanan yang berpusat di Klinik Tanggo Rajo milik Dr. Elfie Yennie itu, PD IWO Batanghari menggadeng tenaga medis dari Puskesmas Setempat dengan jumlah peserta sebanyak 40 anak, Senin 08/08/2022.

“Pada saat ini kita saksikan bersama dengan segala upaya menggandeng para donatur dan stack holder terkait, Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online sudah dapat melakukan kegiatan seperti ini,” Kata Wabup Bakhtiar,

Wakil Bupati Batanghari juga sangat mengapresiasi atas kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh organisasi Ikatan Wartawan Online Batanghari.

“Kalau Mainset sudah sinergi tentunya kita mengharapkan adanya kolaborasi lagi kedepannya, saya juga mengucapakan selamat dan sukses kepada Organisasi Ikatan Wartawan Online yang ke 10 tahun, mudah-mudahan hal yang seperti ini kedepannya dapat lagi di kembangkan bersama para stack holder lain yang berada di bumi serentak bak regam ini,” Harapnya. (Cr01)